Kenapa Harus Posting Artikel
Daftar Isi:
1. Kenapa harus posting artikel
2. Artikel yang baik buat kesehatan blog
3. Artikel yang buruk buat kesehatan blog
4. Cara posting artikel blog lewat hp dengan Chrome
5. Cara posting artikel blog lewat apk blogger
6. Beberapa tips memposting artikel lewat HP
7. Kesimpulan
Mengupload Artikel di blog adalah salah satu penyebab blog itu bisa terlihat sehat. Ibaratnya Artikel itu adalah air dan pupuk yang sangat diperlukan oleh tanaman. Bila kalian mengabaikan untuk sesering mungkin menulis Artikel di blog, itu seperti mengabaikan tanaman dengan tidak menyirami dan memberi pupuk.
Semakin bayak artikel yang kalian upload, semakin baik reputasi blog kalian di mata Google. Tidak hanya Google. Pastinya pengunjung juga akan bertambah banyak, apabila Artikel yang kalian sajikan menarik Dan dicari banyak orang.
Nah, jadi Bila sering upload Artikel di blog. Itu bisa menyebabkan reputasi blog semakin baik, Dan blog pun bisa di ibaratkan seperti pohon yang besar dan memiliki buah yang banyak. Dan kalian bisa mengunduh buah tersebut.
Kesimpulannya, menulis Artikel di blog itu sangat penting. Dan kalian harus sesering mungkin mengupload Artikel di blog kalian.
Artikel yang Baik Buat Kesehatan Blog
Seperti yang saya jelaskan di atas, Artikel itu ibaratkan air dan pupuk bagi blog, artinya sangat penting bagi pertumbuhan blog tersebut. Namun tidak semua Artikel yang di upload itu baik, ada juga yang malah memperburuk Kesehatan blog.
Namun sebelum saya menjelaskan Artikel apa saja yang Buruk bagi Kesehatan blog. Ini saya akan menulis Artikel yang baik untuk Kesehatan blog.
- Artikel Harus original, artinya artikel tersebut harus berasal dari buah tangan dan pemikiran kalian sendiri. Pun itu review dari artikel yang lain, biasakan tetap menulis ulang dengan bahasa kalian sendiri. Cara cek Artikel original bisa pergi ke https://smallseotools.com/plagiarism-checker/
- Artikel sebisa mungkin dibuat panjang dan berisi, penuh informasi, dan sangat mudah di baca.
- Banyak-banyak membaca artikel dari blog yang sudah banyak pengunjungnya. Supaya bisa mengetahui karakteristik tulisan yang disukai pengunjung.
- Harus ada keyword yang nyambung sama judul artikel, semisal judul artikel saya Cara Posting Blog Lewat Hp dan APK. Nah di dalam artikel saya menyisipkan kata cara mengobatinya blog itu harus begini-begitu dan salah satunya supaya bisa konsisten bisa menggunakan hp.
- Jangan lupa untuk mengaitkan internal link yang berkaitan dengan judul artikel. Ini berperan besar buat pengunjung betah main di blog kita.
- Riset Keyword, dengan melakukan ini, berarti kalian telah mencari tau keyword apa yang sering di cari orang. Ini sangat baik buat kesehatan blog. Caranya bisa pergi ke https://keywordtool.io
- Gunakan bahasa yang menarik, gamblang, mudah dipahami untuk mengikat para pengunjung.
- Artikel sebisa mungkin dibuat dengan tema yang banyak dicari orang.
Artikel yang Buruk Buat Kesehatan Blog.
Ada artikel yang bisa membuat blog menjadi sehat, ada pula yang sebaliknya. Nah sebaiknya kalian hindari artikel-artikel berikut ini
- Artikel yang copy-past, sebisa mungkin hindari plagiarisme konten. Hal ini dapat memperburuk blog Dimata google pencarian.
- Artikel jangan bertele-tele, karena bertele-tele membuat pembaca susah untuk memahami maksud dari artikel tersebut.
- Hindari artikel yang tidak nyambung antara judul dengan isi.
- Jangan gunakan bahasa yang sulit di pahami, yang membuat orang malas untuk meneruskan membacanya.
Cara Posting Artikel Blog Lewat HP dengan Chrome
Saya lebih sering menulis artikel di chrome hp daripada di PC/laptop. Bagi kalian yang bingung, gini nih caranya:
- Buka aplikasi Google chrome di hp kalian, kalau belum ada download di playstore.
- Masuk ke lama blogger, kemudian masukkan alamat email yang digunakan untuk daftar blogger.
- Setelah itu kalian akan di bawa ke dashboard blog.
- Kemudian masuk ke entri baru, dan disitulah kalian bisa menulis artikel untuk blog.
Kelebihan
Kelebihan menulis artikel blog dengan menggunakan chrome hp adalah, lebih simpel. Hari ini Hp selalu di bawa kemana-mana jadi dimanapun tempatnya kita tetap bisa produktif menulis.
Dibandingkan bila menulis blog harus di PC. Kita harus di tempat yang tersedia PC tersebut. Laptop mungkin bisa dibawa kemana-mana, tapi tak sesimpel seperti hp.
Kekurangan
Kekurangan menulis artikel blog lewat HP, pastinya proses ketik, upload gambar, link url tidak senyaman lewat PC/laptop. Apalagi bila kalian menggunakan hp yang layarnya kecil. Itu perlu memperbesar dan memperkecil layar, yang sangat mengganggu dalam proses menulis.
Cara Posting Artikel Blog Lewat APK Blogger
Berikutnya adalah cara posting artikel lewat APK Blogger. Kalian bisa download aplikasi blogger ini di Playstore:
- Download aplikasi blogger terlebih dahulu. Klik disini untuk langsung menuju link download di Playstore, kemudian install
- Masuk dengan akun Gmail yang digunakan untuk daftar blogger, kemudian klik bagian pena untuk memulai menulis artikel blog.
- Bila artikel selesai dan siap di terbitkan. Klik tanda terbitan yang ada di layar atas.
Kelebihan
Kelebihan menggunakan aplikasi blogger apk ini, sama seperti menulis artikel blog di Chrome hp. Bahkan dengan menggunakan blogger apk ini, kalian tidak perlu memperbesar atau memperkecil ukuran layar. Karena blogger ini di desain pas digunakan di hp.
Kekurangan
Blogger apk ini tidak disediakan menu untuk mengedit tulisan. Kalian tidak bisa masuk ke menu HTM, mengatur font huruf, mengatur text align, dan lainnya.
Nah, setelah saya jelaskan, bahwa ada dua cara untuk menulis artikel blog lewat hp diatas. Kini saya berikan beberapa tips cara memposting artikel lewat hp.
Saya lebih suka menggunakan Chrome daripada blogger. Karena Chrome lebih lengkap fiturnya.
Beberapa Tips Memposting Artikel Lewat Hp.
Nah, setelah saya jelaskan, bahwa ada dua cara untuk menulis artikel blog lewat hp diatas. Kini saya berikan beberapa tips cara memposting artikel lewat hp.
Saya lebih suka menggunakan Chrome daripada blogger. Karena Chrome lebih lengkap fiturnya.
- Setelah usai menulis artikel jangan lupa menekan tombol simpan agar artikel yang di tulis tidak hilang.
- Sebelum menerbitkan artikel jangan lupa klik preview atau pratinjau. Kegunaannya untuk meninjau apakah ada perkataan yang salah, atau ada spasi yang kurang pas. Intinya untuk mengoreksi tulisan.
- Jangan lupa menuliskan label artikel sesuai dengan topik artikel yang dibicarakan.
- Gunakan aplikasi Word Counter untuk mengetahui jumlah kata artikel. Fungsinya sebagai data pembanding dengan artikel yang memiliki topik yang sama (teknik SEO). Semakin lebih banyak kata, semakin besar pula kesempatan di tampilkan di tingkat pertama mesin pencarian google.
- Menulislah ketika ada waktu luang dan fikiran lagi fress
- Jangan terlalu lama menulis artikel blog di hp, karena dapat menyebabkan kejenuhan, lebih baik rutin, setengah jam tiap pagi dan mau tidur, itu lebih baik daripada berlama-lama menulis dan menghambat kewajiban rutinitas harian.
Kesimpulan
Semakin canggihnya teknologi akan membuat kita semakin mudah mengerjakan sesuatu, termasuk menulis blog. Manfaatkan teknologi yang terus berkembang ini dengan melakukan aktifitas yang bermanfaat lebih produktif.
Sekian dulu dan Semoga artikel ini ada manfaatnya.
maxserver.co.id
ReplyDelete