--> Alasan Mengapa Saldo Admob tidak Kunjung Bertambah
Home Artikel / Tips Berbagi


Admob merupakan salah satu penghasilan idaman bagi para pengembang aplikasi mobile. Saat ini lebih dari satu juta aplikasi yang berada di google play mendaftarkan Admob (sumber: developer.android.com).

Admob juga sama dengan adsense Blog dan YouTube. Hari ini banyak orang yang berbondong-bondong mencoba keberuntungan di bisnis internet yang uangnya berasal dari pengiklanan.

Setelah sebelumnya adsense diperuntukan untuk blog dan YouTube, akhirnya kemudian juga diperuntukan untuk aplikasi mobile. Maka dari itu bagi kalian yang sedang main game yang di unduh dari google play di sela-sela permainan pasti ada iklan yang mampir.

Begitu banyak para developer aplikasi mobile ini, pastinya bagi para penggunanya, baik dari segi pemula ataupun yang sudah berpengalaman ada beberapa masalah yang mengganjal dong. Seperti misalnya terkait saldo Admob yang tidak kunjung bertambah ini.

Mengapa Saldo Admob tak Kunjung Bertambah?

Banyak penyebab kenapa saldo Admob tidak kunjung bertambah, mungkin penyebab dibawah ini merupakan salah satu yang menyebabkan saldo Admob tetap.

Ada Perbaikan di Pihak Google Adsense

Salah satu penyebab saldo admob tidak muncul karena adanya perbaikan dari pihak adsense. Ini sering terjadi, biasanya terjadi secara masal, jadi tidak kalian saja yang mengalami saldo admob tetap nol, padahal klik iklan pada hari itu banyak.

Bagaimana cara mengatasinya?, sabar tunggu beberapa hari, bila memang saldo admob tidak muncul disebabkan ada perbaikan di pihak google adsense, nanti akan ada pemberitahuan, dan biasanya nilai klik iklan pada waktu itu akan di ganti kemudian hari.

Tidak ada pengunjuh dan klik iklan di aplikasi Admob Kalian

Bisa saja hal ini menjadi salah satu alasan, yang menyebabkan pendapatan Admob kalian tidak menambah. Karena aplikasi yang sudah terdaftar Admob tidak ada yang mengunduh, pun sudah di unduh tapi tidak ada yang klik iklan.

Bagaimana Bila Sudah di Klik Iklannya,  Tapi Tetap Nol Saldonya

Bila alasannya seperti ini, maka ada dua kemungkinan, yang pertama ialah, iklan yang di klik tersebut masih belum di data oleh google.

Permasalahan seperti ini memang banyak terjadi, bahkan tidak hanya di Admob saja, tetapi juga di adsense blog dan YouTube.

Biasanya ini karena memang si pengguna Admob sering melihat saldo yang masuk, jadi munculah pertanyaan terkait, kenapa saldo adminnya kok tetap nol.

Kemungkinan ke dua dari pihak Google nya ada masalah, dan bila kasusnya seperti ini maka kalian wajib lapor ke pihak Admobnya.

Pengalaman saya pribadi, di blog ini juga sering gitu, banyak visitor yang sudah berkunjung namun penghasilan adsense tidak bertambah. Namun, biasanya hal seperti ini sehari saja kasusnya. Hari-hari berikutnya juga bakalan normal lagi.

Namun bila kalian tidak sabar, bisa dicoba cara ini, kalian hapus skirp kode iklannya dari aplikasi Admob, biarkan beberapa jam begitu, kemudian kalian masukan lagi skrip itu. Ini biasanya bekerja, dan langsung saldo Admob kalian akan berjalan. Cara ini biasa saya lakukan di blog ini. Namun tidak tau berhasil apa tidak bila di lakukan di Admob. Kalian boleh mencobanya, tapi tanggung sendiri ya resikonya, hehe

Nah, Admob pasti tidak jauh berbeda dengan adsense. Kalian cukup bersabar dan tunggulah beberapa hari kemudian, bila masih tetap tidak bertambah, solusinya lapor ke pihak Admobnya langsung lewat email.

Terus Bila Saldo Terakhir Tetap Juga Nol?

Saldo terakhir masuk setiap satu bulan sekali, bila kalian daftar pada tanggal 20 Januari, maka biasanya akan masuk pada tanggal 20 Februari, dan seterusnya.

Namun gimana kalau udah melebihi batas satu bulan? Semisal tanggal 23 Februari tak kunjung masuk-masuk juag?. Yang sabar, hal ini sering terjadi. Di tunggu saja beberapa hari kemudian pasti saldo akhir akan masuk.

Oke, sekian dulu. Semoga artikel ini dapat membantu, bila ada pertanyaan atau pengalaman tentang Admob, bisa di tulis di kolom komentar ya.

Baca juga :

1 comment

  1. Kak..
    Saya sudah ada iklannya, tp dari kemarin belum juga ada penghasilan yang tertulis di google admob.
    Gimana solusiny ya kak???
    Nuwun

    ReplyDelete

to Top